Politeknik Astra (ASTRAtech), yang dikelola oleh Yayasan Astra Bina Ilmu (YABI), merupakan lembaga pendidikan tinggi vokasi terkemuka di Indonesia. Dengan program Diploma 3 dan Sarjana Terapan, ASTRAtech berkomitmen untuk membekali mahasiswa dengan keterampilan teknis yang relevan dengan kebutuhan industri. Namun, seiring dengan ancaman keamanan cyber yang semakin canggih, ASTRAtech menghadapi tantangan dalam memantau dan merespons potensi-potensi ancaman secara efektif.

Astra Polytechnic

Source: https://pmb.polytechnic.astra.ac.id/

Tantangan

Sebelum menerapkan Sangfor Cyber ​​Guardian MDR, tim keamanan cyber ASTRAtech mengalami kendala yaitu:

  • Kurangnya visibilitas: Tools yang terbatas untuk melacak dan menganalisis aktivitas keamanan di seluruh jaringan dan kemampuan deteksi yang terbatas pada endpoint jika hanya mengandalkan antivirus tradisional.
  • Threat Intelligence yang kurang memadai: Kesulitan dalam mengidentifikasi dan mengatasi ancaman siber yang relevan secara real-time.
  • Operasi yang Kurang Efisien: Pemantauan keamanan secara tradisional memerlukan upaya manual yang besar, sehingga menghambat tim untuk fokus pada tugas-tugas IT penting serta tugas akademik penting lainnya.
  • Ancaman siber yang terus berkembang: Meningkatnya upaya peretasan dari ransomware, serangan zero-day, APT, Shadow IT, dan kerentanan IoT.

Tantangan-tantangan ini mendorong kebutuhan ASTRAtech akan solusi keamanan cyber yang komprehensif dan andal yang dapat memberikan deteksi ancaman proaktif, respons insiden yang cepat, dan pemantauan keamanan secara berkelanjutan.

Solusi dari Sangfor: Cyber ​​Guardian MDR

Untuk mengatasi tantangan ini, ASTRAtech menggunakan Sangfor Cyber ​​Guardian Managed Detection and Response (MDR) untuk memperkuat postur keamanannya.

Cyber Guardian MDR adalah layanan keamanan cyber profesional yang menyediakan pemantauan dan respons keamanan 24/7. Dengan lebih dari 400 staf berpengalaman dalam bidang keamanan cyber, Cyber ​​Guardian MDR menyediakan SDM dan keahlian keamanan penting bagi organisasi yang menghadapi kekurangan keterampilan IT dan keterbatasan SDM, memperkuat organisasi untuk beroperasi dengan aman dan percaya diri di tengah lanskap ancaman yang terus berkembang.

Manfaat & Hasil dari Cyber Guardian MDR

Implementasi Cyber ​​Guardian MDR telah mengubah operasi keamanan cyber pada ASTRAtech, dengan menyediakan:

1. Keamanan Cyber yang Terjangkau Tanpa Kompromi

Awalnya, ASTRAtech mencari solusi keamanan menyeluruh yang terjangkau. Cyber ​​Guardian MDR muncul sebagai pilihan ideal, yang menawarkan managed service keamanan cyber dengan kelas enterprise-grade bagi lembaga pendidikan seperti ASTRAtech dengan penawaran terjangkau dan fleksibel yang sejalan dengan strategi bisnis IT ASTRAtech. Kombinasi teknologi canggih, operasi keamanan cyber yang ahli, dan dukungan responsif memberikan nilai maksimum tanpa biaya yang besar dan waktu yang terbuang sia-sia untuk merekrut staf tambahan, menguji berbagai teknologi, atau mengembangkan dan memelihara SOP internal.

Dengan memanfaatkan 3P (people, process, dan technology) pada Cyber ​​Guardian MDR, organisasi dapat mengurangi biaya operasional hingga 70% dibandingkan dengan menyiapkan atau memperluas tim dan tools sendiri untuk mencapai tingkat jaminan keamanan yang ditawarkan oleh Cyber ​​Guardian MDR.

2. Deteksi Ancaman & Respons Insiden yang Proaktif 

Setelah penerapan, tim Cyber ​​Guardian MDR akan mendeteksi dan mengurangi serangan ransomware dan beberapa upaya peretasan lainnya sebelum dapat menyebabkan kerusakan besar. Sistem peringatan dini dan kemampuan respons cepat kami memungkinkan tim ASTRAtech untuk mengatasi ancaman secara efektif.

3. Visibilitas & Kecerdasan yang telah Ditingkatkan

Dengan pemantauan berkelanjutan, analitik bertenaga AI, dan dukungan dari tim MDR, ASTRAtech kini memiliki insight real-time terhadap peristiwa-peristiwa keamanan cyber, yang memungkinkan identifikasi dan pemulihan ancaman yang lebih cepat. Hal ini telah meningkatkan kemampuan tim untuk memahami dan mengelola risiko cyber secara signifikan.

4. Efisiensi Operasional & Optimalisasi SDM

Dengan melakukan outsourcing dalam hal pemantauan keamanan dan respons terhadap Cyber ​​Guardian MDR, tim IT ASTRAtech dapat fokus pada proyek-proyek penting lainnya tanpa terbebani oleh tugas-tugas keamanan manual. Hal ini telah meningkatkan produktivitas dan efisiensi IT secara keseluruhan, mengatasi kesenjangan sebelumnya berupa peringatan keamanan yang kurang tertangani dengan baik dikarenakan keterbatasan tenaga kerja.

5. Dukungan yang Andal

Dukungan Sangfor yang cepat dan responsif telah memperkuat postur keamanan cyber ASTRAtech, berkat hubungan kerja sama yang erat dengan partner bisnis tepercaya dan kantor lokal Sangfor di Indonesia.

6. Kepatuhan terhadap Keamanan Data Lokal

Sementara itu, keberadaan pusat data MDR lokal dan model penerapan cepat yang dibantu oleh tim Sangfor memastikan kontrol penuh atas data, dengan log yang disimpan secara lokal untuk memenuhi persyaratan kepatuhan keamanan data perusahaan.

7. Kolaborasi Masa Depan

ASTRAtech menghargai solusi Sangfor dan kolaborasi yang berkelanjutan, termasuk inisiatif pendidikan untuk masa depan keamanan siber.

Cyber ​​Guardian MDR juga dapat memberikan training kesadaran keamanan cyber berdasarkan pengalaman langsung kami dengan berbagai teknik, taktik, dan prosedur (TTP) terkini yang digunakan oleh para peretas. Pelatihan kesadaran keamanan cyber kami mencerminkan serangan rekayasa sosial terkini yang umumnya menargetkan staf dan karyawan. Inisiatif proaktif ini membantu meningkatkan kesadaran staf terhadap serangan keamanan siber dan mengurangi celah keamanan dalam suatu organisasi yang disebabkan oleh faktor manusia.

Cyber ​​Guardian unggul dalam tiga area utama: kualitas produk, efektivitas biaya, serta dukungan dan pengimplementasian yang luar biasa, sehingga menjadikannya solusi tepercaya untuk kebutuhan keamanan siber kami.

Suhendra, Sekretaris Program Studi Teknologi Rekayasa Perangkat Lunak & Kepala Unit Manajemen Information System Departemen Pusat Sistem Informasi, ASTRAtech.

Dengan mengadopsi Sangfor Cyber ​​Guardian MDR, ASTRAtech telah meningkatkan pertahanan keamanan cybernya secara signifikan, meningkatkan efisiensi operasional, dan mendapatkan perlindungan ancaman proaktif.

Dengan meningkatnya kompleksitas ancaman siber, ASTRAtech kini memiliki solusi keamanan yang andal dan terukur yang memastikan perlindungan berkelanjutan dan respons cepat terhadap risiko yang muncul.

ASTRAtech berharap dapat memperluas kerjasamanya dengan Sangfor, menjelajahi peluang untuk mengintegrasikan program pendidikan keamanan siber yang meningkatkan kompetensi siswa dalam deteksi ancaman, operasi keamanan, dan strategi pertahanan tingkat lanjut.

Search

Get in Touch

Get in Touch with Sangfor Team for Business Inquiry

Name
Email Address
Business Phone Number
Tell us about your project requirements

Related Articles

Industri Edukasi Sangfor

Srinakharinwirot University (SWU)

Date : 25 Feb 2025
Read Now
Communications, Media & Services

Sangfor Access Secure Case Study: A Leading Singaporean Management Consultancy Firm

Date : 10 Feb 2025
Read Now

Partner Success Story: iPlanet Solution’s Successful Venture into Security Services

Date : 13 Nov 2024
Read Now

See Other Product

Cyber Command - NDR Platform - Sangfor Cyber Command - Platform NDR 
Endpoint Secure
Internet Access Gateway (IAG)
Network Secure - Next Generation Firewall (NGFW)
Platform-X
Sangfor Access Secure - Sangfor Access Secure - Solusi SASE